Bagi yang menjalankannya, setiap umat muslim pasti senang karena Bulan Ramadhan telah tiba. Tak cuma urusan ibadah dan dibukanya pintu keberkahan, selama sebulan ini, pasti akan banyak masakan enak di meja makan.
Wajar saja, ini adalah momen spesial. Tanpa mengurangi makna dari tujuan menjalankan ibadah itu sendiri, masyarakat muslim biasanya memang menyiapkan makanan-makanan enak untuk sahur maupun buka puasa.
Kalau sudah begini, biasannya kaum wanita yang direpotkan. Pasalnya, mereka harus menyiapkan waktu ekstra untuk menyiapkan makanan sahur dan buka puasa. Apalagi kalau makanan favorit keluargamu adalah masakan tradisional.
Tahu sendiri kan betapa banyaknya bumbu yang digunakan pada setiap masakan tradisional. Tak jarang pula ada beberapa bumbu yang harus dihaluskan. Kenyataan ini membuat rutinitas memasak jadi merepotkan dan memakan waktu lama.
Kenyataan itu harus mereka rasakan karena mungkin tak pernah tahu bahwa ada 4 jenis bumbu dasar yang dapat dimanfaatkan untuk mempersingkat waktu memasak dan membuat rutinitas memasak menjadi lebih praktis. Keempat jenis bumbu dasar ini juga dapat digunakan untuk membuat beragam aneka masakan tradisional, mulai dari tumisan sampai masakan bersantan yang notabene butuh waktu lama untuk memasaknya.
Mau tahu apa saja bahan dan bumbu yang dibutuhkan? Simak uraian lengkapnya berikut ini.
Bahan untuk membuat bumbu dasar merah:
- 100 mililiter minyak sayur untuk memblender.
- 100 mililiter minyak sayur untuk menumis.
Bumbu dasar merah:
- 400 gram cabai merah. Anda boleh menggombinasikan penggunaan cabai merah keriting, cabai rawit merah, dan cabai merah besar.
- 100 gram tomat merah.
- 50 gram bawang putih.
- 100 gram bawang merah.
- 20 gram terasi matang (dibakar/digoreng).
- 100 gram gula pasir.
- 15 gram garam.
Cara membuat bumbu dasar merah:
- Masukkan semua bumbu yang sudah disiapkan ke dalam blender.
- Tuangkan minyak sayur untuk memblender, nyalakan blender, tunggu berproses hingga tekstur bumbu menjadi halus, matikan.
- Panaskan minyak sayur untuk menumis.
- Tuangkan bumbu yang tadi sudah dihaluskan ke dalam minyak sayur panas, tumis sampai harum dan matang, angkat, diamkan sampai suhunya turun.
- Pindah ke wadah, bumbu merah sudah siap disiapkan untuk aneka masakan pedas untuk sahur dan buka puasa.
Untuk membuat sambal goreng, sisalnya. Selain menggunakan bumbu merah ini, Anda tinggal menambahkan bumbu lain yang dibutuhkan untuk membuat sambal goreng. Seperti, lengkuas, daun salam, irisan bawang merah, dan irisan cabai merah jika memang diperlukan.
from Update per Minute http://ift.tt/2r7sUUi UPDATE
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Ini 4 Bumbu Dasar yang Membuat Rutinitas Memasak untuk Sahur dan Buka Puasa Menjadi Sangat Praktis 2"
Posting Komentar